Ball check valve (part A-6935) umumnya dipasang di sisi outlet pompa waterax, rubber ball internal berguna menghindari arus balik air secara instan, disaat pompa berhenti beroperasi. Sangat berguna dalam pemompaan menanjak untuk mencegah kemungkinan kerusakan pada pompa dari tekanan balik.
Waterax Ball Checkvalve dibuat dari paduan tahan korosi ringan, katup ini memiliki pin pelepas tekanan kuningan dan dua koneksi 1-1/2″ (38 mm) 1/4-turn.